Skip to main content
Back

Neraca perdagangan Januari surplus USD2.02 miliar

16 Februari, 2024

 

Global

Indeks S&P 500 menguat didukung oleh pendapatan di sektor teknologi dan perlambatan penjualan ritel meredakan kekhawatiran terhadap arah suku bunga. S&P 500 naik 0.58% dan Nasdaq naik 0.30%. Rilis kinerja TripAdvisor yang melampaui estimasi turut mendorong sentimen di pasar saham. Penjualan ritel pada bulan Januari menurun 0.8% MoM, mengindikasikan konsumen mengambil jeda setelah musim belanja liburan. Angka Industrial Production juga lebih lemah dari perkiraan, sementara Jobless Claims menurun. Kondisi ini mendorong penurunan pada imbal hasil UST 10 tahun menjadi 4.23%.   

 

Asia

Bursa saham Asia menguat menuju level tertinggi sejak awal tahun didorong oleh penguatan saham-saham teknologi, MSCI Asia Pacific naik 0.94%. TSMC dan Tokyo Electron menjadi kontributor utama kenaikan tersebut   

 

Indonesia

Pasar saham Indonesia melonjak setelah Pemilu, indeks IDX 80 menguat 1.36% sementara BINDO melemah tipis 0.03%. Investor asing di pasar saham membukukan pembelian bersih senilai IDR2.73 triliun. Neraca perdagangan Indonesia mencatat surplus sebesar USD2.02 miliar pada Januari 2024. Surplus tersebut merupakan capaian selama 45 bulan secara berturut-turut ditopang oleh surplus komoditas nonmigas. Ekspor mengalami kontraksi 8.06% YoY, sementara impor tumbuh 0.36%. Imbal hasil obligasi pemerintah IDR tenor 10 tahun turun ke level 6.62%. 

 



Unduh Dokumen



16 Februari, 2024

 

Global

Indeks S&P 500 menguat didukung oleh pendapatan di sektor teknologi dan perlambatan penjualan ritel meredakan kekhawatiran terhadap arah suku bunga. S&P 500 naik 0.58% dan Nasdaq naik 0.30%. Rilis kinerja TripAdvisor yang melampaui estimasi turut mendorong sentimen di pasar saham. Penjualan ritel pada bulan Januari menurun 0.8% MoM, mengindikasikan konsumen mengambil jeda setelah musim belanja liburan. Angka Industrial Production juga lebih lemah dari perkiraan, sementara Jobless Claims menurun. Kondisi ini mendorong penurunan pada imbal hasil UST 10 tahun menjadi 4.23%.   

 

Asia

Bursa saham Asia menguat menuju level tertinggi sejak awal tahun didorong oleh penguatan saham-saham teknologi, MSCI Asia Pacific naik 0.94%. TSMC dan Tokyo Electron menjadi kontributor utama kenaikan tersebut   

 

Indonesia

Pasar saham Indonesia melonjak setelah Pemilu, indeks IDX 80 menguat 1.36% sementara BINDO melemah tipis 0.03%. Investor asing di pasar saham membukukan pembelian bersih senilai IDR2.73 triliun. Neraca perdagangan Indonesia mencatat surplus sebesar USD2.02 miliar pada Januari 2024. Surplus tersebut merupakan capaian selama 45 bulan secara berturut-turut ditopang oleh surplus komoditas nonmigas. Ekspor mengalami kontraksi 8.06% YoY, sementara impor tumbuh 0.36%. Imbal hasil obligasi pemerintah IDR tenor 10 tahun turun ke level 6.62%. 

 



Unduh Dokumen



  • IWH: Akselerasi pertumbuhan ekonomi AS mengangkat sentimen pasar

    Investment Weekly Highlights

    Baca selengkapnya
  • Seeking Alpha Desember 2025: Meneropong potensi pasar finansial 2026

    Seeking Alpha

    Baca selengkapnya
  • IWH: Menunggu Rapat Bank Indonesia

    Investment Weekly Highlights

    Baca selengkapnya
Lihat semua
Informasi libur

Menyambut Tahun Baru 2026, kantor kami tidak beroperasi pada 31 Desember 2025 s.d. 1 Januari 2026 dan akan kembali beroperasi pada 2 Januari 2026. Selengkapnya

View more
Siaran Pers

Manulife Wealth & Asset Management Akuisisi Schroders Indonesia. Selengkapnya.

View more
Informasi libur

Menyambut Tahun Baru 2026, kantor kami tidak beroperasi pada 31 Desember 2025 s.d. 1 Januari 2026 dan akan kembali beroperasi pada 2 Januari 2026. Selengkapnya

View more
Siaran Pers

Manulife Wealth & Asset Management Akuisisi Schroders Indonesia. Selengkapnya.

View more