29 April, 2024
Global
Pasar saham Amerika Serikat menguat setelah laporan pendapatan yang kuat dari Alphabet dan Microsoft, serta data inflasi bulanan yang sesuai dengan perkiraan pasar mengangkat sentimen di akhir pekan. S&P 500 naik 1.02% dan Nasdaq naik 2.03%. Core PCE (Mar) tumbuh 0.3% MoM di mana pertumbuhan ini selaras dengan perkiraan pasar dan data bulan sebelumnya, sementara laju tahunannya tumbuh 2.8% YoY, sedikit lebih tinggi dibandingkan perkiraan 2.7%. Data tersebut meredakan kekhawatiran mengenai potensi kejutan bagi pasar yang telah secara agresif mengurangi spekulasi penurunan suku bunga tahun ini. Imbal hasil UST 10 tahun turun ke level 4.66%.
Asia
Pasar saham Asia menguat karena pasar menyambut baik pendapatan perusahaan teknologi dan sentimen terhadap China yang terus membaik. Pasar saham Jepang naik karena BoJ mempertahankan suku bunga tidak berubah. Gubernur BoJ Kazuo Ueda ingin melanjutkan kenaikan suku bunga secara bertahap meskipun tekanan telah meningkat pada otoritas untuk menjaga pelemahan Yen agar tidak merusak perekonomian. MSCI Asia Pacific naik 0.45%. Pasar saham Asia memperpanjang penguatan mingguannya menjadi hampir 3%.
Indonesia
Pasar saham Indonesia melemah seiring dengan aksi jual asing yang mencapai IDR2.16 triliun. Indeks IDX80 turun 2.40%. Sektor consumer cyclicals dan healthcare membukukan kinerja terendah. Pasar obligasi BINDO turun 0.11%, imbal hasil SBN 10 tahun mencapai 7.18%.
29 April, 2024
Global
Pasar saham Amerika Serikat menguat setelah laporan pendapatan yang kuat dari Alphabet dan Microsoft, serta data inflasi bulanan yang sesuai dengan perkiraan pasar mengangkat sentimen di akhir pekan. S&P 500 naik 1.02% dan Nasdaq naik 2.03%. Core PCE (Mar) tumbuh 0.3% MoM di mana pertumbuhan ini selaras dengan perkiraan pasar dan data bulan sebelumnya, sementara laju tahunannya tumbuh 2.8% YoY, sedikit lebih tinggi dibandingkan perkiraan 2.7%. Data tersebut meredakan kekhawatiran mengenai potensi kejutan bagi pasar yang telah secara agresif mengurangi spekulasi penurunan suku bunga tahun ini. Imbal hasil UST 10 tahun turun ke level 4.66%.
Asia
Pasar saham Asia menguat karena pasar menyambut baik pendapatan perusahaan teknologi dan sentimen terhadap China yang terus membaik. Pasar saham Jepang naik karena BoJ mempertahankan suku bunga tidak berubah. Gubernur BoJ Kazuo Ueda ingin melanjutkan kenaikan suku bunga secara bertahap meskipun tekanan telah meningkat pada otoritas untuk menjaga pelemahan Yen agar tidak merusak perekonomian. MSCI Asia Pacific naik 0.45%. Pasar saham Asia memperpanjang penguatan mingguannya menjadi hampir 3%.
Indonesia
Pasar saham Indonesia melemah seiring dengan aksi jual asing yang mencapai IDR2.16 triliun. Indeks IDX80 turun 2.40%. Sektor consumer cyclicals dan healthcare membukukan kinerja terendah. Pasar obligasi BINDO turun 0.11%, imbal hasil SBN 10 tahun mencapai 7.18%.
IDB: Inisiatif AI Trump mendukung optimisme di sektor teknologi
Investment Daily Bread
IDB: Trump menunda kebijakan tarif
Investment Daily Bread
IDB: Menantikan kebijakan awal Presiden Trump
Investment Daily Bread